Thursday, March 19, 2015

Orang Tua yang sering memarahi anak

Paku sumber ubaidi.wordpress.com

RENUNGAN TERBAIK UNTUK KITA SEMUA
Suatu hari ada seorang ibu yang bersifat pemarah dan sering memarahi anaknya.
Lalu ia betekad untuk mengurangi marahnya lalu si ibu tadi datang menemui Sang Kakek bijak, setelah mendengarkan semua cerita si ibu lalu sang kakek bijak memberikan sekantong paku dan mengatakan pada si ibu itu untuk memakukan sebuah paku di pagar belakang setiap kali dia marah...
Hari pertama ibu itu telah memakukan 48 paku ke pagar setiap kali dia marah....
Lalu secara bertahap jumlah itu berkurang....
Dia mendapati bahwa ternyata lebih mudah menahan amarahnya daripada memakukan paku ke pagar...
Akhirnya tibalah hari dimana ibu tersebut merasa bisa mengendalikan amarahnya secara penuh dan tidak lagi cepat kehilangan kesabarannya...
Dia memberitahukan hal ini kepada sang Kakek bijak, yang kemudian mengusulkan agar dia mencabut satu paku untuk setiap hari penuh dimana dia tidak marah....
Hari-hari berlalu dan si ibu itu akhirnya memberitahu sang kakek bijak bahwa semua paku telah tercabut olehnya...
"Lalu sang kakek menuntun ibu tersebut ke pagar..……."Hmm....? Kamu telah berhasil dengan baik anakku...,..tapi, lihatlah lubang-lubang bekas paku ini, kayu pagar ini ,tidak akan pernah bisa sama seperti sebelumnya, "
"ketika kamu mengatakan sesuatu dalam kemarahan pada anakmu.….. "
"Kata-katamu meninggalkan bekas seperti lubang ini... di hati anakmu dan orang lain".
"Kamu dapat menusukkan pisau pada seseorang, lalu mencabut pisau itu... tetapi tidak peduli beberapa kali kamu minta maaf.... Luka itu akan tetap ada.……"
"Dan tahukah kamu bahwa luka karena kata-kata adalah sama buruknya dengan luka fisik bahkan lebih sakit lagi karena terus tersimpan di batin bawah sadar anakmu ...."
Ambilah semenit saja dari waktu kita untuk merenungkan hal ini ...
Silahkan si bagikan/di share kepada siapa saja agar hidup kita dan anak-anak kita jauh lebih baik dan bahagia. tksh.
Sumber : komunitas ayah edy

Sunday, January 11, 2015

ANAK DOMINAN OTAK KANAN YANG BERASAL DARI JEPANG

Komunitas Ayah Edy
INTERMEZO AKHIR PEKAN
ANAK DOMINAN OTAK KANAN YANG BERASAL DARI JEPANG
Tahukah anda apa yang dimaksud dengan anak yg dominan otak kanannya?
Anak dominan otak kanan adalah anak2 yang pada masa kecilnya memiliki ciri2 utama terlambat bicara, menggunakan tangan kidal, lebih suka menggambar atau mengoret-oret buku ketimbang menulis, suka melamun/berkhayal, peka dan perasaannya sangat sensitif, sebagian sangat moody dan emotional, ciri lainnya ada sebagian anak yang sangat INGAT TEMPAT-TEMPAT YANG PERNAH DI KUNJUNGI atau ada yang INGAT DAN HAPAL APA YANG PERNAH DI KETAHUI, DI DENGAR ATAU DI BACANYA.
=======================================================
ciri-ciri selengkapnya anak yg otak kanan lebih dominan bisa di klik :www.ayahkita.blogspot.com
atau
Semakin banyak yang sama/mirip semakin dominan otak kanannya.
========================================================
Berikut ini ada sebuah kisah seorang anak dari Jepang yang bernama Suzuki Kato yang sangat dominan otak kanannya yang sedang bersekolah di salah satu Senior High School di Amerika. Kelebihan yang dimiliki Suzuki Kato, adalah ia sangat hapal luar kepala setiap peristiwa yang berhubungan dengan fakta dan data sejarah.
Berikut petikan kisah Suzuki Kato saat ia sedang berada dalam ruangan kelas pelajaran sejarah
Bu Guru: “, siapa yang terkenal dengan pernyataan pilih ‘Kebebasan atau Kematian’…?”
Suasana kelas hening 1 menit dan tiba-tiba Suzuki Kato mengangkat tangannya:
“Patrick Henry, tahun 1775 di Philadelphia…”
Ibu Guru:”Bagus sekali!! Suzuki !
Dan siapa yang mengatakan ‘Negara ini dan Bangsa ini tidak akan pernah mati’…?”
Suasana hening lagi.
Suzuki angkat tangan lagi: “Abraham Lincoln, tahun 1863 di Washington DC.”
Ibu guru memandang murid-muridnya sambil marah dan merasa malu.
"Hei anak-anak Amerika" teriaknya, “Ada masalah apa dengan kalian semua?"
"Suzuki Kato itu orang Jepang, tetapi lebih tahu sejarah Amerika dari pada kalian semua.”
Semua murid terdiam, tiba-tiba dari belakang ada yang teriak:
“Pergi kamu, Jepang sialan !!”
Ibu Guru: “Hey… siapa yang mengatakan itu?”
Kembali Suzuki langsung mengangkat tangannya:
“Jendral Douglas Mac Arthur, tahun 1942 di Guadalcanal Philipina…”
Suasana kelas semakin riuh dan gaduh, tiba-tiba ada yang teriak: “Suzuki dasar sialan, brengsek!”
Bu Guru: “Hey….siapa lagi itu yang berani mengatakan itu?!”
Suzuki kembali mengangkat tangannya:
“Valentino Rossi di Rio de Janeiro, Brazil, pada Motor Grand Prix tahun 2002…” Saat ia menggunakan motor Suzuki di arena.
Ibu Guru semakin gusar dan berkata: “Sekali lagi kalian berani berbicara kasar seperti itu, akan aku gantung kau di Monas…!!”
Suzuki kembali mengangkat tangannya dan berkata : “Anas Urbaningrum, tahun 2012, pada konferensi pers kasus Hambalang di Indonesia!”
Ibu guru mengelus dada sambil geleng-geleng kepala melihat suasan kelas yang gaduh dan makin tak terkendali sambil berkata:
“Waduuhh… Sungguh Saya prihatin dengan keadaan ini…”
Suzuki segera mengangkat tangannya lagi dan seraya berkata: “SBY presiden Indonesia ke-6!”
Just Intermezo, tidak untuk di perdebatkan, malainkan untuk direnungkan dan dipahami khususnya bagi para orang tua yang memiliki anak dengan ciri-ciri yang dimiliki oleh anak-anak otak kanan pada umumnya.
Kisah ilustratif ini adalah sebuah gambaran kekuatan memori fotografi yang dimiliki sebagian anak-anak yang dominan otak kanan di Indonesia. Yang oleh kebanyakan sekolah yang berbasis OTAK KIRI dianggap sebagai kelemahan atau anak yang bermasalah yang harus di TERAPI.
Padahal ia sesungguhnya menyimpan potensi KEAJAIBAN yang luar biasa !
sumber ide cerita: fb. cerita lucu penawar stress

Saturday, January 10, 2015

Negeri Tanpa Ayah

Komunitas Ayah Edy

SEBUAH RENUNGAN KHUSUS UNTUK PARA AYAH

NEGERI TANPA AYAH
by : Ust Bendri Jaisyurrahman (@ajobendri)

1| Jika memiliki anak sudah ngaku-ngaku jadi AYAH, maka sama anehnya dengan orang yang punya bola ngaku-ngaku jadi pemain bola

🐣 2| AYAH itu gelar untuk lelaki yg mau dan pandai mengasuh anak bukan sekedar 'membuat' anak

🌗 3| Jika AYAH mau terlibat mengasuh anak bersama ibu, maka separuh permasalahan negeri ini teratasi

4| AYAH yang tugasnya cuma ngasih uang, menyamakan dirinya dengan mesin ATM. Didatangi saat anak butuh saja

5| Akibat hilangnya fungsi tarbiyah dari AYAH, maka banyak AYAH yg tidak tahu kapan anak lelakinya pertama kali mimpi basah

⛅ 6| Sementara anak dituntut sholat shubuh padahal ia dalam keadaan junub. Sholatnya tidak sah. Dimana tanggung jawab AYAH ?

💥 7| Jika ada anak durhaka, tentu ada juga AYAH durhaka. Ini istilah dari umar bin khattab

AYAH durhaka bukan yg bisa dikutuk jadi batu oleh anaknya. Tetapi AYAH yg menuntut anaknya shalih dan shalihah namun tak memberikan hak anak di masa kecilnya

9| AYAH ingin didoakan masuk surga oleh anaknya, tapi tak pernah berdoa untuk anaknya

10| AYAH ingin dimuliakan oleh anaknya tapi tak mau memuliakan anaknya

🌏 11| Negeri ini hampir kehilangan AYAH. Semua pengajar anak di usia dini diisi oleh kaum ibu. Pantaslah negeri kita dicap fatherless country

🏇 12| Padahal keberanian, kemandirian dan ketegasan harus diajarkan di usia dini. Dimana AYAH sang pengajar utama ?

13| Dunia AYAH saat ini hanyalah Kotak. Yakni koran, televisi dan komputer. AYAH malu untuk mengasuh anak apalagi jika masih bayi

14| Banyak anak yg sudah merasa yatim sebelum waktunya sebab AYAH dirasakan tak hadir dalam kehidupannya

15| Semangat quran mengenai pengasuhan justru mengedepankan AYAH sebagai tokoh. Kita kenal Lukman, Ibrahim, Ya'qub, Imron. Mereka adalah contoh AYAH yg peduli

16| Ibnul Qoyyim dalam kitab tuhfatul maudud berkata: Jika terjadi kerusakan pada anak penyebab utamanya adalah AYAH

17| Ingatlah! Seorang anak bernasab kepada AYAHnya bukan ibu. Nasab yg merujuk pada anak menunjukkan kepada siapa Allah meminta pertanggungjawaban kelak

18| Rasulullah yg mulia sejak kecil ditinggal mati oleh AYAHnya. Tapi nilai-nilai keAYAHan tak pernah hilang didapat dari sosok kakek dan pamannya

19| Nabi Ibrahim adalah AYAH yg super sibuk. Jarang pulang. Tapi dia tetap bisa mengasuh anak meski dari jauh. Terbukti 2 anaknya menjadi nabi

20| Generasi sahabat menjadi generasi gemilang karena AYAH amat terlibat dalam mengasuh anak bersama ibu. Mereka digelari umat terbaik.

📚 21| Di dalam quran ternyata terdapat 17 dialog pengasuhan. 14 diantaranya yaitu antara AYAH dan anak. Ternyata AYAH lebih banyak disebut

22| Mari ajak AYAH untuk terlibat dalam pengasuhan baik di rumah, sekolah dan masjid

23| Harus ada sosokp AYAH yg mau jadi guru TK dan TPA. Agar anak kita belajar kisah Umar yg tegas secara benar dan tepat. Bukan ibu yg berkisah tapi AYAH

24| AYAH pengasuh harus hadir di masjid. Agar anak merasa tentram berlama-lama di dalamnya. Bukan was was atau merasa terancam dengan hardikan

25| Jadikan anak terhormat di masjid. Agar ia menjadi generasi masjid. Dan AYAH yang membantunya merasa nyaman di masjid

26| Ibu memang madrasah pertama seorang anak. Dan AYAH yang menjadi kepala sekolahnya

😎 27| AYAH kepala sekolah bertugas menentukan visi pengasuhan bagi anak sekaligus mengevaluasinya. Selain juga membuat nyaman suasana sekolah yakni ibunya

28| Jika AYAH hanya mengurusi TV rusak, keran hilang, genteng bocor di dalam rumah, ini bukan AYAH 'kepala sekolah' tapi AYAH 'penjaga sekolah'

29| Ibarat burung yang punya dua sayap. Anak membutuhkan kedua-duanya untuk terbang tinggi ke angkasa. Kedua sayap itu adalah AYAH dan ibunya

30| Ibu mengasah kepekaan rasa, AYAH memberi makna terhadap logika. Kedua-duanya dibutuhkan oleh anak

31| Jika ibu tak ada, anak jadi kering cinta. Jika AYAH tak ada, anak tak punya kecerdasan logika

32| AYAH mengajarkan anak menjadi pemimpin yg tegas. Ibu membimbingnya menjadi pemimpin yg peduli. Tegas dan peduli itu sikap utama

33| Hak anak adalah mendapatkan pengasuh yg lengkap. AYAH terlibat, ibu apalagi

34| Mari penuhi hak anak untuk melibatkan AYAH dalam pengasuhan. Semoga negeri ini tak lagi kehilangan AYAH

35| Silahkan share jika berkenan agar makin banyak AYAH yang peduli dengan urusan pengasuhan.

Shared from a friend

DI BALIK ORANG SUKSES SELALU ADA ORANG TUA YANG LUAR BIASA !!!

Komunitas Ayah Edy
DI BALIK ORANG SUKSES SELALU ADA ORANG TUA YANG LUAR BIASA !!!
Sahabatku,
Apakah kita pernah tahu bahwa kedua orang tua ini telah membuat anaknya sukses, meskipun beliau sendiri adalah orang yang mengaku "bukan orang pintar dan terpelajar", dan tinggal di desa dan hanya orang desa biasa-biasa saja.
Tapi bagaimana bisa orang yang biasa2 ini bisa melahirkan tokoh yang luar biasa ?
Yang beliau lakukan dan yakinkan pada anaknya adalah:
- Anak mereka adalah Calon Orang Sukses.
- Jika mau bekerja keras, tekun, jujur dan perpikir positif siapapun bisa sukses.
- Jangan ada kata menyerah adalah bekal yang di berikan orang tua ini pada anak mereka.
Berikut dua orang tokoh yang sangat bersahaja dan luar biasa sebagai orang tua dari anak-anak yang berhasil mencapai prestasi kehidupan yang luar biasa yang berasal dan tinggal di pedesaan.
Mereka berdua yakin bahwa sukses seorang anak berawal dari orang tuanya dan bukan dari siapapun.
ini adalah ucapan Thomas Edison saat di tanya tentang ibunya:
”My mother was the making of me. She was so true, so sure of me; and I felt I had something to live for, someone I must not disappoint.”
"Ibukulah yang telah membuatku menjadi seperti ini. Beliau sangat benar, sangat yakin pada saya, karena itulah saya jadi punya semangat untuk hidup, untuk seseorang yang tidak boleh saya kecewakan"
Padahal waktu masih sekolah oleh gurunya, Thomas di juluki sebagai anak "Bebal", "tidak mampu mengikuti pelajaran" alias "slow learner", dan di keluarkan dari sekolah pada tahun pertamanya di sekolah Dasar.
Praktis sejak di drop out dari kelas 1 SDnya, Thomas Edison tidak pernah bersekolah dan hanya di didik langsung oleh ibunya yang Single Parent dengan 7 orang bersaudara (Thomas adalah anak paling bungsu). Cara ibunya mendidik inilah pada akhirnya di kenal dengan nama HOME SCHOOLING.
Sahabatku jika kita dalam kondisi yang jauh lebih baik dari zaman Daoed Joesoef di besarkan juga Thomas Edison di besarkan masih juga tidak bisa membuat anak-anak kita sehebat mereka, mungkin kita perlu meminta ampun pada Tuhan yang telah menitipkan amanahNya pada kita.
Mari kita renungkan bersama.

Genius

Komunitas Ayah Edy
"Aku percaya bahwa Genius itu bukan di lahirkan, tapi di ciptakan.
Dan jika saat ini orang menyebutku sebagai orang yang Genius, maka ketahuilah sesungguhnya ibukulah yang telah menciptakannya, karena sekolahku telah menyatakan aku sebagai anak bodoh dan tak mampu belajar."
-Thomas A Edison-
Seorang jenius dunia dengan 1000 lebih temuan yang dipatenkan pendiri perusahan Elektrik terbesar di AS, GE.
Dikeluargkan dari SD di Ohio kelas 1, dan baru 3 bulan bersekolah karena di anggap bodoh dan tidak mampu mengikuti pelajaran sekolah.

APAKAH KITA SUDAH MEMAHAMI APA ARTI KEHIDUPAN INI ?

Komunitas Ayah Edy
APAKAH KITA SUDAH MEMAHAMI APA ARTI KEHIDUPAN INI ?
Ketika aku berusia 5 tahun ibuku selalu berkata padaku bahwa KEBAHAGIAAN itu adalah kunci dari kehidupan ini. Pada saat aku bersekolah mereka bertanya padaku, apa cita-citaku pada saat aku besar nanti?, sy menulis "MENJADI ORANG YANG BAHAGIA", Mereka bilang sy yg tidak memahami ARTI DARI PERTANYAANNYA dan saya katakan pada mereka, Kalianlah yg tidak MEMAHAMI APA ARTI KEHIDUPAN INI.
-John Lennon-
Share from Arlina Affendi fb.

PILIHLAH PROFESI YANG KITA CINTAI NAMUN JIKA TIDAK SANGGUP MAKA CINTAILAH PROFESI YANG KITA PILIH

Komunitas Ayah Edy
PILIHLAH PROFESI YANG KITA CINTAI NAMUN JIKA TIDAK SANGGUP MAKA CINTAILAH PROFESI YANG KITA PILIH
Tuhan mengukur nilai kebaikan berdasarkan ke cintaan kita saat mengerjakan Tugas dan Profesi kita serta manfaatnya bagi orang lain dan alam semesta ini dan bukan berdasarkan berapa besar uang yang di hasilkannya.
Jadi mari kita pilih profesi yang benar-benar kita cintai atau mari kita cintai profesi yang kita pilih.
Itulah mengapa ada tokoh dunia yang berkata; jika semisal anda hanya bisa menjadi tukan sapu, maka jadilah tukang sapu sebagaimana Picaso menggerakkan kuas lukisnya di atas kanvas. Maka meskipun anda hanya seorang tukang sapu tapi anda adalah tukan sapu yang sekelas dengan Picaso sang Maestro Lukis Dunia.
Dan berbanggalah kamu ! karena tanpamu kota kita tidak akan menjadi sebersih ini
Have a blessing day !
-ayah edy-

Menghapus Windows Credentials

Laptop kita terhubung ke server menggunakan user password dan supaya user password itu lepas dari server. Kadang kala setelah kita isi user ...