Saturday, January 10, 2015

REBUAH RENUNGAN DI AWAL TAHUN BARU 2015

Sumber Komunitas Ayah edy
REBUAH RENUNGAN DI AWAL TAHUN BARU 2015
Luangkan waktu kita sejanak saja untuk membaca ini please...
Para orang tua yang saya cintai dimanapun anda berada,
Pernahkah kita merasa kesulitan untuk mengubah prilaku anak-anak kita yang sepertinya sudah agak-agak menyimpang dari yang kita harapkan.
Atau mungkin kita juga pernah merasa kesulitan untuk mengubah prilaku pasangan kita yang selama ini selalu saja berbeda pendapat dan tidak pernah sepaham.
Padahal salah satu yang menjadi prinsip dalam mendidik anak untuk bisa menjadi lebih baik, adalah KOMPAK, ya kekompakan dari kita kedua orang tuanya.
Jika kita adalah salah satu dari orang merasa demikian; mungkin ada baiknya kita belajar dari sejarah, tetang bagaimana kita bisa mengubah orang lain melalui diri kita.
Mari luangkan waktu kita sejenak saja untuk membaca tulisan ini, sebuah tulisan luar biasa yang tertera di atas Batu Nisan, makam seorang jenius besar dunia Westminster Abbey (Orang Yang Dekat dengan pusat kekuasaan pada zamannya), seorang arsitek kerajaan Inggris yang telah merancang Tata Kota London.
Mari kita simak bersama;
=========
Ketika aku masih muda dan bebas berkhayal, aku bermimpi ingin mengubah dunia ini agar bisa menjadi lebih baik.
Lalu Seiring dengan bertambahnya usia dan kearifanku, kudapati bahwa dunia tiada pernah menjadi lebih baik.
Maka cita-cita itupun agak kupersempit, lalu ku putuskan untuk hanya mengubah negeriku sendiri.
Namun tampaknya hasrat itupun tiada membawa hasil.
Ketika usiaku semakin senja, dengan semangatku yang masih tersisa, lalu kuputuskan untuk hanya mengubah keluargaku sendiri, yakni orang-orang yang paling dekat denganku, namun celakanya merekapun ternyata tidak mau berubah !
Dan hari ini sementara aku berbaring untuk menanti ajal, tiba-tiba saja kusadari;
Seandainya saja dulu aku berpikir bahwa yang pertama-tama kuubah adalah diriku sendiri, Maka dengan menjadikan diriku sebagai panutan, mungkin aku akan bisa mengubah keluargaku terlebih dahulu. Lalu berkat inspirasi dan dorongan mereka, bisa jadi akupun akan mampu memperbaiki negeriku, Kemudian siapa tahu, dengan begitu aku bahkan bisa mengubah potret dunia ini !”
Tulisan ini, Terukir diatas batu nisan makam Westminster Abbey, Inggris, 1100 M.
Sungguh sebuah tulisan yang luar biasa..!
Para orang tua dan guru ....yang saya cintai, dimanapun anda berada, sesungguhnya kita tidak akan bisa mengubah siapapun sebelum kita mengubah diri kita sendiri, semoga kita mau belajar dari sejarah dan bisa memetik hikmah yang terkandung didalamnya.
Mari kita bangun Indonesia yg kuat dari Keluarga melalui anak2 kita tercinta dirumah !
Kalau bukan kita mau berharap pada siapa lagi...?
Kalau bukan sekarang mau kapan lagi..?
Let's Make Indoneisan Strong from Home !!!
-Ayah Edy -

No comments:

Post a Comment

Menghapus Windows Credentials

Laptop kita terhubung ke server menggunakan user password dan supaya user password itu lepas dari server. Kadang kala setelah kita isi user ...